SMK Negeri 1 Yogyakarta (Skaoneta)
Berkualitas, berkarakter, berakhlak dan berbudaya
Zaman telah berubah mengikuti perkembangan teknologi. Dulu kita mengenal kartu pos yang begitu ramai saat menjelang lebaran untuk memberi ucapan kepada koleganya, tetapi saat ini cukup digantikan dengan WhatsApp. Bisnis kartu pos pun berkurang jauh bahkan bisa dikatakan tinggal kenangan. Ya teknologi merubah segalanya.
Saat pandemi Corona hampir setahun ini melanda dunia telah merubah tatanan sosial yang telah ada. Dulu kalau bertemu dengan teman kalau tidak salaman belum mantap, saat ini disuruh untuk menjaga jarak.
Di sisi lain dengan perkembangan teknologi manusia bisa mempercepat pekerjaannya melampaui apa yang diharapkan akan tetapi pada hal yang lain dampak dari teknologi penyebaran virus bisa begitu masif yang berakibat fatal pada kematian manusia itu sendiri.
Ya kematian.. setiap makhluk yang hidup pasti mati termasuk manusia. Rahasia kematian seperti apa, kapan terjadinya, dimana tidak ada yang tahu kecuali Allah subhanahu wa ta’ala. Tetapi yang pasti semua manusia punya tiket menuju keabadian.
Tiketnya mau dipakai kapan, dengan cara apa, dan di mana, itu semua rahasia Illahi. Kewajiban manusia untuk mempersiapkan sebaik-baiknya. Bukankah kepastian itu hanya ada tiga yang pertama adalah kelahiran, yang kedua kematian dan yang ketiga adalah dibangkitkan hidup kembali.
Kita hanya bisa berharap dan berdoa semoga kelak di kemudian hari saatnya tiket tersebut dipakai dalam keadaan Husnul Khotimah. Aamiin