Oleh : Elyas
Berkarakter, berkualitas, berbudaya, berwirausaha, berwawasan lingkungan dan kompetitif (ber5K)
Hari ini 7 Oktober 2022 di SMK Negeri 1 Yogyakarta diadakan “pesta demokrasi”. Seluruh civitas akademika akan menentukan pilihannya untuk memilih Ketua osis dan wakil OSIS serta ketua MPK.
Pesta demokrasi ini sebagai ajang pembelajaran berdemokrasi secara langsung di sekolah. Masing-masing calon akan berorasi di depan seluruh siswa menyampaikan visi dan misinya saat terpilih menjadi ketua OSIS, wakil OSIS dan ketua MPK.
Setelah orasi selesai diadakan pemilihan secara luber jurdil. Setiap siswa mempunyai hak suara, one man one vote. Tempat pilihan suara pun didesain menyerupai Pemilu. Ada bilik suara, ada gambar calon, ada tusuk paku, bantalan. Nah di bilik suara inilah nanti semua siswa akan menentukan pemimpinnya.
Setelah selesai melaksanakan pilihan saat itu juga akan dibacakan hasilnya. Satu persatu suara yang sah dihitung dan yang mendapat suara terbanyak lah yang nanti akan menjadi ketua OSIS dan wakil OSIS serta ketua MPK.
Itulah guys sekelumit rencana pada hari ini kegiatan pagi sampai siang melaksanakan pemilos di SMK Negeri 1 Yogyakarta. Semoga pelaksanaan bisa berjalan dengan lancar dan menghasilkan pemimpin yang dicintai oleh seluruh warga sekolah untuk bersama-sama membangun SMK Negeri 1 Yogyakarta ke arah yang lebih baik.
Salam Boslis
Ndobos jadi tulisan
Indahnya berbagi tulisan tanpa batas Hidup terasa lebih bermakna.