Membangun Jiwa Korsa via Seragam

Oleh : Elyas
SMK Negeri 1 Yogyakarta (Skaoneta)
Berkarakter, berkualitas, berbudaya, berwirausaha, berwawasan lingkungan dan kompetitif (ber5K)

 

Banyak cara yang dilakukan untuk membangun jiwa korsa suatu organisasi / sekolah. Salah satunya adalah dengan mengenakan seragam. Seragam itu berlaku bagi siswa dan siswi serta bapak ibu guru dan pegawai sesuai dengan regulasi yang ada.

 

Begitu juga saat siswa tidak mengenakan seragam yang telah diatur oleh sekolah mereka pun mencatatkan diri ke buku catatan kedisiplinan. Apakah tidak mengenakan sepatu, kaos kaki, baju, celana, jaket almamater, tidak sesuai dengan aturan maka siswa tersebut di catatkan pada buku kedisiplinan karena dianggap tidak patuh terhadap aturan yang telah ditetapkan.

 

Begitu juga dengan guru dan pegawai harusnya sudah sadar betul bahwa seragamnya pun diatur dengan regulasi yang ada di tambah dengan kesepakatan bersama mulai Hari Senin s.d Jumat sudah di tetapkan. Oleh karena itu sudah selayaknya dan seharusnya semua guru dan pegawai taat pada aturan yang telah ada.

 

Mengapa ini penting?? Pemikirannya cukup sederhana bukankah keteladanan itu menjadi cara yang ampuh untuk mendidik anak-anak kita??So semua guru dan pegawai di SMK Negeri 1 Yogyakarta harus bisa memberi contoh kepada semua siswa tanpa kecuali. Dari mulai yang sederhana penggunaan pakaian seragam, perilaku, tutur kata dan lain sebagainya. Pastikan ini sudah beres dan bisa diteladani oleh seluruh siswa dan siswi di SMK Negeri 1 Yogyakarta.

 

Mari kita introspeksi diri untuk bersama-sama menjadi teladan yang baik buat anak didik kita. Belum ada kata terlambat…mulai saat ini mari kita berbenah semua cari yang kecil terlebih dahulu yang langsung dilihat oleh mata yaitu ” seragam “.

 

Dan tentu bagi bapak ibu guru dan pegawai yang telah memakai seragam sesuai dengan regulasi dan kesepakatan bersama saya mengucapkan banyak terima kasih, lanjutkan pembiasan baiknya. Sedangkan bagi bapak ibu guru dan pegawai yang belum bisa Istiqomah menggunakan seragam dengan baik..saat detik ini mari kita bersama-sama untuk berubah menjadi lebih baik. Sekali lagi niatkan bahwa penggunaan seragam di samping untuk memenuhi regulasi yang ada juga untuk memberi keteladanan kepada semua siswa dan siswi di SMK Negeri 1 Yogyakarta sekaligus membentuk jiwa korsa.

 

Semoga kita semua dimudahkan oleh Allah subhanahu wa ta’ala untuk selalu berbuat kebaikan. Aamiin ya rabbal alamin.

 

Salam Boslis
Ndobos jadi tulisan

Indahnya berbagi tulisan tanpa batas Hidup terasa lebih bermakna.

 

Yogyakarta, 4 Mei 2023 pukul 07.19 WIB.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *