SMK Negeri 1 Yogyakarta
Berkualitas, berkarakter, berakhlak dan berbudaya
Farmhouse
Hari kedua kunjungan kami, berada di sekitar Lembang Bandung. Seusai transit untuk sholat dan makan siang, rombongan KI melanjutkan perjalanan ke Farm House Lembang Bandung. Farm House merupakan salah satu yang menjadi destinasi favorit para wisatawan. Disini kami disuguhkan dengan perpaduan antara konsep suasana pedesaan, pertanian, peternakan dan aglikultur abad pertengahan yang bernuansa Eropa.
Di pintu masuk Farm House Bandung terdapat tempat penukaran tiket masuk yang dapat ditukar dengan Susu Murni berbagai rasa yang lezat. Kemasannya pun sangat elegan. Udara yang sejuk dengan pemandangan yang indah nan asri membuat kami betah berlama lama di tempat ini.
Lanjutkan membaca “KI Day 2 – Kunjungan ke Farm house dan Floating market”










